Hasil Kualifikasi Motogp Jepang 2015 Sirkuit Motegi Lorenzo Pole Posisi

Hasil Kualifikasi Motogp Jepang 2015 sirkuit Motegi berhasil di raih oleh Jorge Lorenzo di ikuti oleh Valentino Rossi, Marc marquez dan Andrea Dovizioso. Dominasi Jorge Lorenzo nampaknya tidak terbendung di sirkuit Motegi Jepang, terbukti selama sesi free practice Lorenzo selalu menjadi yang tercepat, mulai dari free practice 1,2,3 dan 4 Lorenzo tak absen dari urutan pertama, sungguh luar biasa, sebaliknya sang pemimpin klasemen sementara Valentino Rossi mengalami naik turun, di free practice pertama Rossi berada di urutan ke-3, free practice ke-2 performa Rossi menurun berada di urutan ke-8, free practice ke-3 naik lagi di urutan ke-5 dan di free practice ke-4 Rossi berhasil menempel Jorge Lorenzo diurutan ke-2

Hingga akhirnya memasuki sesi kualifikasi Motogp Motegi, dua pembalap asal Yamaha Movistar tersebut berada di barisan depan, Lorenzo menjadi yang tercepat dengan membekukan waktu 1 menit 43.790 detik, sementara Rossi 1 menit 43.871 detik, hanya terpaut 0,081 detik, di ikuti oleh pembalap Repsol Honda Marc Marquez di posisi ke tiga.
lorenzo-pole-posisi-motogp-motegi-jepang-2015
Jorge Lorenzo Raih Pole Posisi Motogp Jepang 2015, motogp.com
Indikasi terjadinya duel sengit Lorenzo Vs Rossi pun mulai terlihat, seperti halnya ketika tahun 2010 silam, duel segit Rossi dan Lorenzo cukup membuat semua penggemar motogp berdebar, keagresifan Rossi kala itu menuai protes dari kubu Lorenzo yang tengah mengincar gelar juara dunia, Rossi dan Lorenzo terlibat duel sengit kala itu hingga terjadi senggolan dan saling susul meyusul untuk memperebutkan tempat ke-3.

Untuk Motogp Jepang kali ini berbeda ceritanya, kedua pembalap Yamaha Movistar tersebut tengah berjuang memperebutkan gelar juara dunia Motogp 2015, baik Rossi dan Lorenzo masih berpelung besar menjadi juara dunia, kemungkinan besar duel Rossi Vs Lorenzo akan tersaji di akhir pekan ini, terlebih mereka berdua akan memulai star di barisan terdepan setelah melewati kualifikasi Motogp Motegi Jepang pada sabtu 10/10/2015 waktu setempat, berikut hasil lengkap kualifikasi Gp Jepang.

Hasil Kualifikasi Motogp Jepang Sirkuit Motegi 2015
1 Jorge LORENZO SPA Movistar Yamaha MotoGP 1'43.790
2 Valentino ROSSI ITA Movistar Yamaha MotoGP 1'43.871
3 Marc MARQUEZ SPA Repsol Honda Team 1'44.216
4 Andrea DOVIZIOSO ITA Ducati Team 1'44.322
5 Andrea IANNONE ITA Ducati Team 1'44.436
6 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 1'44.582
7 Aleix ESPARGARO SPA Team SUZUKI ECSTAR 1'44.809
8 Cal CRUTCHLOW GBR LCR Honda 1'44.932
9 Bradley SMITH GBR Monster Yamaha Tech 3 1'45.067
10 Maverick VIÑALES SPA Team SUZUKI ECSTAR 1'45.081
11 Pol ESPARGARO SPA Monster Yamaha Tech 3 1'45.219
12 Scott REDDING GBR EG 0,0 Marc VDS 1'45.333
13 Stefan BRADL GER Aprilia Racing Team Gresini 1'45.432
14 Yonny HERNANDEZ COL Octo Pramac Racing 1'45.438
15 Katsuyuki NAKASUGA JPN Yamaha Factory Racing Team 1'45.496
16 Alvaro BAUTISTA SPA Aprilia Racing Team Gresini 1'45.608
17 Danilo PETRUCCI ITA Octo Pramac Racing 1'45.691
18 Hector BARBERA SPA Avintia Racing 1'45.724
19 Takumi TAKAHASHI JPN Team HRC with Nissin 1'45.743
20 Eugene LAVERTY IRL Aspar MotoGP Team 1'45.751
21 Nicky HAYDEN USA Aspar MotoGP Team 1'45.843
22 Jack MILLER AUS LCR Honda 1'46.039
23 Loris BAZ FRA Forward Racing 1'46.048
24 Mike DI MEGLIO FRA Avintia Racing 1'46.179
25 Toni ELIAS SPA Forward Racing 1'46.256
26 Kousuke AKIYOSHI JPN AB Motoracing 1'47.760
27 Alex DE ANGELIS RSM E-Motion IodaRacing Team

Hanya sebagai pengingat bahwa saat ini Rossi masih memimpin klasemen Motogp 2015 unggul 12 poin atas Jorge Lorenzo, sebelumnya Rossi pernah berkata, 12 poin kelihatannya cukup banyak namun sesungguhnya itu sedikit, maka dari itu Rossi bertekad akan mengeluarkan seluruh kemampuannya pada Motogp Jepang agar mendapatkan hasil maksimal, sementara Lorenzo tengah dalam kepercayaan tinggi, tahun lalu Lorenzo menjadi juara di Motegi dan tahun ini berniat untuk mengulang sukses tersebut, sesuai dengan jadwal Motogp 2015 balapan di sirkuit Motegi akan dimulai pada minggu 11 Oktober 2015 mulai pkl 10:00 wib, di awali dengan Moto2 terlebih dahulu, untuk kelas Motogp berlangsung pada pkl 12:00 wib ditayangkan secara langsung (Live) oleh Trans7. Terima kasih. By www.robi.web.id

Baca Juga : Hasil Race Motogp Motegi Jepang 2015

0 komentar