Real Madrid memulai perjalanan dalam liga Champions dengan memuaskan mereka berhasil memenangkan pertandingan perdana nya dengan skor cukup telak 5-1, para bintang Madrid turut menyumbangkan gol untuk kemenangan Los Blancos, tampil kurang baik di la liga ternyata tidak berdampak pada liga champions, bintang-bintang Madrid mampu tampil gemilang dalam pertandingan pertamanya melawan Basel, berikut Review pertandingan Real Madrid Vs Basel.
Kick-off babak pertama Real Madrid vs Basel
Menit ke 30 giliran Gareth Bale yang menyumbang gol untuk Real Madrid, mendapatkan umpan matang dari Luka Modrik, Bale berhasil mengecoh kiper Basel denga tendangan chip, kemudian diteruskan dengan sontekan terarah, kedudukan berubah menjadi 2-0, selang satu menit, tepatnya di menit ke 31 Ronaldo ikut mencetak gol, lagi-lagi Modrik menjadi creator terjadinya gol ini, dengan jeli Modrik mengumpan bole kepada Bale yang menusuk masuk di sisi kanan pertahanan Basel, Bale melepaskan umpan menyilang mendatar lalu di sambut oleh sontekan Ronaldo, skor menjadi 3-0.
Pemain yang bersinar di piala dunia Rodriguez mampu mencetak gol di menit ke 37, di awali dari Benzema mengumpan kepada Ronaldo yang berdiri cukup bebas di sisi kanan, kemudian Ronaldo mengumpan balik kepada Benzema yang berdiri tanpa kawalan di dalam kotak penalty, tapi sayang tendangan Benzema masih mampu di tepis oleh kiper Basel, Bola liar tersebut kemudian di sambar oleh Rodriguez yang berlari di sisi kiri, skor pun berubah menjadi 4-0.
Hanya selang satu menit, akhirnya Basel mampu membuat sebuah gol yang di torehkan oleh Gonzalez, mendapatkan umpan matang dari tengah, Gonzalez mampu meloloskan diri dari penjagaan Marcelo, dengan tendangan mendatar ke pojok kanan bawah yang terarah dan tak bisa dijangkau oleh Casillas membuat keadaan menjadi 4-1, hingga babak pertama selesai tak ada gol tambahan lagi.
Babak Kedua Real Madrid vs Basel
Gol babak kedua baru terjadi pada menit ke 79, kali ini melalui tendangan keras kaki kiri Benzema, kerja sama antara Ronaldo dan Benzema menyuguhkan atraksi satu dua yang di akhiri dengan tendangan keras, bola pun tak bisa di hadang oleh kiper Basel, 5-1 untuk kemenangan Real Madrid, sampai wasit meniup peluit panjang tanda selesainya pertandingan, tidak ada gol tambahan, dengan demikian Real Madrid mampu meraih poin sempurna dalam pertandingan pertamanya di ajang liga champions. Untuk melihat hasil lengkapnya bisa mengunjungi postingan ini Jadwal Dan Hasil Liga Champions
1 komentar: