Jadwal Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2017 Semifinal

Robi.web.id - Jadwal Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2017 jam tayang serta info siaran langsungnya, di ajang Sea Games kali ini, Timnas Indonesia tergabung dalam grup B bersama Thailand, Filipina, Timor Leste, Vietnam dan Kamboja, pada pertandingan perdana Indonesia akan langsung berhadapan dengan tim kuat Thailand yang akan digelar di stadion Shah Alam, Malaysia sore hari wib.

Jika ada yang bertanya, apakah pertandingan Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2017 di siarkan secara langsung oleh televisi nasional? Jam berapa saja Pertandingannya? Kita sebagai masyarakat Indonesia dapat melihat seluruh pertandingan Timnas Indonesia U22 di tiga stasiun televisi sekaligus, dua diantaranya televisi swasta dan satu di TV milik pemerintah, mulai dari babak penyisihan, semifinal dan tentu saja babak final jika Timnas Indonesia U22 lolos ke partai puncak.
Image : indosport.com

Jadwal Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2017 khususnya di bidang sepak bola terlebih dahulu akan menjamu Thailand pada 15 Agustus, selanjutnya Indonesia akan menghadapi Timnas Filipina pada 17 Agustus 2017, untuk lengkapnya silahkan lihat jadwal lengkapnya serta info siaran langsung serta jam tayang pertandingan.


Jadwal Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2017

Selasa, 15 Agustus 2017

  • Indonesia vs Thailand | Jam 15.00 WIB (live SCTV)

Kamis, 17 Agustus 2017

  • Indonesia vs Filipina | Jam 19.45 WIB (live SCTV/Indosiar/TVRI)

Minggu, 20 Agustus 2017

  • Indonesia vs Timor Leste |Jam 15.00 WIB (live SCTV/Indosiar/TVRI)

Selasa, 22 Agustus 2017

  • Indonesia vs Vietnam | Jam 19.45 WIB (live SCTV/TVRI)

Kamis, 24 Agustus 2017

  • Indonesia vs Kamboja| Jam 15.00 WIB (live SCTV/TVRI)

Jadwal Semifinal Timnas Indonesia U22

Sabtu, 26 Agustus 2017

  • Indonesia vs Malaysia| Jam 19.45 WIB (live SCTV/TVRI)



  • Skuad Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2017


    Setelah mengetahui jadwalnya, lalu siapa saja sih para pemain yang dibawa oleh Luis Milla untuk menghadapi lawan-lawan di Sea Games 2017? Secara keseluruh komposisi pemain masih sama dengan para pemain yang diturunkan ketika di kualifikasi Piala Asia lalu, namun ada beberapa nama baru yang hadir, berikut susunan pemain atau skuad Timnas Indonesia U22 di Sea Games.

    Posisi Kiper
    • Kurniawan Kartika Aji (Persiba Balikpapan)
    • Satria Tama (Persegres Gresik United)
    • Mochammad Diky Indriyana (Bali United)

    Pemain Belakang
    • Andy Setyo (PS TNI)
    • Hansamu Yama (Barito Putera)
    • Ryuji Utomo (Persija)
    • Putu Gede (Bhayangkara FC)
    • Gavin Kwan (Barito Putera)
    • Ricky Fajrin (Bali United)
    • Rezaldi Hehanusa (Persija)

    Pemain Tengah
    • M Hargianto (Persija)
    • Asnawi Mangkualam Bahar (PSM)
    • Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Arema FC)
    • Evan Dimas (Bhayangkara FC)
    • Septian David Maulana (Mitra Kukar)
    • Febri Haryadi (Persib)
    • Osvaldo Hay (Persipura)
    • Saddil Ramdani (Persela)

    Pemain Depan
    • Ezra Walian
    • Marinus Mariyanto (Persipura)
    • Yabes Roni (Bali United)

    Sumber : pssi.org (14/8/2017)

    Kita semua berharap agar Timnas Indonesia mampu mengalahkan Timnas-Timnas lain dan menjadi pemenang dalam Sea Games 2017 ini, untuk itu mari kita berikan dukungan di setiap pertandingan nya, saksikan terus laga-laga serunya berdasarkan jadwal Timnas Indonesia U22 yang telah dimuat diatas, terima kasih.

    0 komentar