Jakarta sebagai ibu kota yang memiliki daya pikat yang luar biasa yang menjadikan kota ini sebagai tujuan untuk berbagai macam keperluan entah itu untuk keperluan bisnis, keperluan wisata, atau hanya sekedar untuk jalan-jalan, Jakarta dikenal sebagai kota metropolitan yang memiliki luas sekitar 661,52 km2 memiliki banyak penduduk sekitar 10.187.595 pada tahun 2011 kota ini terletak di barat laut Pulau Jawa yang dahulu nya disebut juga dengan Sunda Kelapa sebelum tahun 1527, kemudian sebutan Jayakarta antara tahun 1527-1619, lalu Batavia pada tahun 1619-1942, dan yang terakhir Djakarta 1942 sampai sekarang, saat ini Jakarta dikenal sebagai pusat bisnis, kepemerintahan, politik dan budaya serta kantor-kantor BUMN dan swasta terdapat di kota ini.
Disamping sebagai kota yang penuh dengan aktivitas dalam keseharian nya kota ini memiliki beberapa tempat wisata yang tidak kalah menariknya dengan tempat wisata yang berada di kota-kota lain, walaupun bukan sebagai kota pariwisata namun Jakarta memiliki beberapa tempat yang akan memukau dengan keindahannya sebagai tempat wisata di Jakarta yang jika dilewatkan akan mengurangi kelengkapan anda ketika berkunjung ke Jakarta, berikut ini ada beberapa tempat wisata di Jakarta yang terpopuler yang mungkin bisa menjadi referensi jika anda hendak mengunjungi Ibu Kota Negara ini.
1. Monas ( Monumen Nasional )
Tempat wisata di Jakarta yang terpopuler yang pertama adalah Monas yang terletak di Jakarta Pusat tepatnya di lapangan medan merdeka, monument peringatan ini memiliki tinggi sekitar 132 meter atau 433 kita juga dapat naik ke atas monument tersebut dengan menggunakan lift yang di sediakan oleh pengelola monas, di atas monas kita bisa melihat seluruh pemandangan kota Jakarta, di sediakan juga teropong untuk melihat benda kecil agar terlihat lebih jelas, di sekitar monas terdapat juga fasilitas olahraga seperti lapangan futsal, basket, lapangan berumput serta banyak lagi, biasanya warga Jakarta memanfaatkan fasilitas tersebut pada hari libur weekand bersama dengan keluarganya, sehubungan Monas adalah bangunan yang bersejarah maka tidak heran jika banyak turis mancanegara yang berkunjung kesana untuk melihat keindahan atau mencari tahu mengenai sejarah monas itu sendiri.
2. Taman Impian Jaya Ancol
- Pantai dan Taman
- Dunia Fantasi ( berisi berbagai permainan yang menarik )
- Atlantis Water Adventure
- Gelanggang Samudra
- Sea World
- Putri Duyung Cottages
- Ocean Ecopark Ancol
- Marina
- Pasar Seni
- Ancol Beach City
- Pulau Bidadari
- Ritel
- Hailai Executive Club
- Kereta Gantung
- Bowling
- Wisata Kuliner
Bagi yang mempunyai andernaline yang tinggi anda bisa mencoba wahana permainan yang dinamakan Tornado yang akan membuat jantung anda berdebar-debar permainan ini sangat extrim sehingga tidak di rekomondasikan bagi anda yang takut dengan ketinggian, jika penasaran dengan taman bermain ini silahkan berkunjung ke sana dan membuktikannya, untuk melihat daftar harga tiket nya bisa dilihat dari postingan sebelumnya harga tiket dufan.
3. Taman Mini Indonesia Indah ( TMII )
Tempat wisata di Jakarta yang terpopuler yang lainnya yaitu TMII yang terletak di Jakarta Timur yang merupakan wisata bertema kebudayaan di seluruh Indonesia yang mempunyai luas sekitar 150 hektare, secara keseluruhan tempat wisata ini bisa di katakan sebagai rangkuman kebudayaan bangsa Indonesia, yang berhubungan dengan beberapa aspek kehidupan masyarakat di berbagai proponsi dalam keseharian nya yang ditampilkan dengan anjungan berarsitektur tradisional sesuai dengan ciri khas yang dimiliki oleh setiap propinsi, selain anjungan terdapat juga berbagai kebudayaan lainnya seperti aneka busana, jenis tarian, serta tradisi daerah, di tengah-tengan TMII terdapat sebuah danau yang memuat gambar miniatur kepulauan Indonesia, terdapat juga wahana lainnya seperti kereta gantung, berbagai museum, dan Teater Tanah Air ku serta Teater IMAX Keong Mas, yang menjadikan tempat ini sebagai tempat wisata sekaligus sebagai tempat sebagai pengenalan budaya yang ada di seluruh propinsi Indonesia.
4. Kebun Binatang Ragunan
Indonesia memang memiliki berbagai kebudayaan dan tempat wisata yang begitu manakjubkan, tetapi mungkin kurangnya informasi mengenai tempat wisata yang ada di berbagai daerah sehingga hanya sebagian orang saja yang mengetahuinya sebagai contoh pantai sawarna yang memiliki keindahan yang luar biasa yang sudah di kenal di mancanegara namun sebagian masyarakat Indonesia belum banyak yang mengetahuinya, bahkan mungkin ada yang baru pertama kali mendengar nama pantai itu, untuk itu marilah kita bersama untuk mengangkat tempat wisata di Indonesia agar lebih di kenal baik oleh masyarakat Indonesia maupun mancanegara, mungkin hanya sampai disini saja informasi yang bisa saya sampaikan mengenai tempat wisata di jakarta yang terpopuler bagi anda semua yang sedang mencari informasi ini, terima kasih dan selamat berlibur.
1 komentar: